Teknik Bermain Billiard

Teknik bermain billiard merupakan kemampuan yang harus dilatih oleh para pemain supaya lebih handal ketika memainkan permainan ini. Terutama bagi para penggemar billiard.

Billiard atau bola sodok adalah salah satu permainan yang masuk dalam kategori cabang olahraga konsentrasi.

Sehingga olahraga ini sangat membutuhkan ketahanan dan pemahaman mental yang benar, serta harus ditunjang dengan kemampuan fisik yang prima bagi para atlet agar mampu berprestasi lebih tinggi lagi.

Billiard cukup bagus untuk dimainkan karena dapat melatih otak, sebab membutuhkan konsentrasi penuh ketika memainkannya dan strategi untuk memasukkan bola ke dalam lubang meja.

Di Indonesia, ada banyak orang yang menyukai permainan ini. Bahkan, billiard merupakan salah satu cabang olahraga yang mampu ikut mengharumkan nama bangsa.

Seperti pada kejuaraan dunia billiar jenis pool untuk nomor bola 9 (tahun 2006 kemarin).

Pemain Indonesia seperti Ricky Yang dan M. Zulfikri berhasil masuk ke dalam jajaran 32 besar pemain dunia.

Bagaimana para pemain tersebut dapat menjadi top global dunia? tentu mereka sudah mempelajari, melatih, serta menguasai teknik permainan billiard yang baik dan benar.

Apa saja teknik billiard master yang harus kamu latih supaya bisa seperti mereka? kalaupun nggak sama. Setidaknya bisa bersaing dengan para lawan mainmu nanti.

Baiklah, simak penjelasan berikut ini.

Teknik Billiard

teknik billiard
gambar teknik billiard

Sebagaimana permainan lainnya, billiard juga mempunyai teknik tersendiri untuk memainkannya.

Dengan teknik bermain billiard, kemampuan kamu setidaknya akan bertambah ke level berikutnya.

Berikut beberapa teknik billiard yang dapat kamu latih untuk meningkatkan skill permainanmu.

Teknik English

Teknik english adalah cara memukul bola menggunakan efek atau gerakan dengan membiarkan bola bergerak tidak sesuai dengan rutenya.

Teknik english menggunakan sudut pantulan, dan mungkin sudah tidak berlaku karena untuk menentukan jalur bola putih yang dimanipulasi sedemikian rupa oleh pemain.

Teknik Draw Shoot

Teknik draw shoot adalah cara memukul bola putih dengan membidiknya sedikit di bawah titik tengah.

Sebab hal tersebut dapat dilakukan dengan hit polos pada titik, sehingga bola akan berjalan dengan mudah ke titik target utama.

Teknik Spin Shoot atau Spin Stroke

Teknik spin shoot adalah cara memukul bola dengan pola sedikit ke kiri atau pola ke kanan.

Perhatikan kecepatan bola yang akan bergerak ke arah yang tidak terduga ketika menggunakan teknik ini.

Teknik Stop Shoot atau Stop Ball

Teknik stop shoot adalah teknik memukul bola menggunakan titik tongkat tepat di tengah bola putih dengan efek yang dilakukan pada bola.

Teknik ini bisa dibilang cukup mudah dilakukan oleh para pemain.

Teknik Jumpshot

Teknik jumpshot adalah teknik yang dapat membuat bola putih melompat menjauh dengan menghindari bola yang menghalangi jalur target utama.

Sehingga teknik ini bisa dilakukan dengan tongkat khusus untuk menekan bola.

Tips dan Trik Bermain Billiard

tips dan trik main billiard bagi pemula dan profesional
trik billiard untuk pemula dan profesional

Selain teknik bermain billiard, adapun 10 tips dan trik bermain billiard dengan maksimal yang dapat kamu pelajari.

Tips dan trik bermain billiard yang mungkin akan berguna dalam permainan ini diantaranya yaitu:

  • Selalu fokus dan konsentrasi penuh ketika hendak menyodok bola, walaupun terkadang posisi bola di atas meja akan terlihat sangat mudah.

Tujuan konsentrasi penuh ini ialah untuk mendapatkan akurasi pemukulan bola yang lebih tepat sasaran.

Banyak pemain billiar yang masih mengabaikan dan menyepelakan teknik fokus ini, padahal akurasi pukulan bola merupakan salah satu kunci utama yang harus diperhatikan.

  • Kuda-kuda tangan atau bridge tidak boleh goyang.

Bridge tangan yang goyah dan tidak terlalu kuat akan menyebabkan melencengnya hasil pukulan dan bola akan menjauh dari sasaran yang dituju.

  • Posisi kedua kaki seimbang.

Jika pukulan dilakukan dengan tangan kanan, maka kaki yang berlawanan harus berdiri di depan.

Tentukan sasaran sebelum membuat kuda-kuda tangan atau bridge untuk menahan stik, supaya keseimbangan tubuh tetap terjaga.

  • Bola dan ujung stik pemukul harus membentuk sebuah kurva supaya bola bisa terpukul dengan sempurna.

Menggunakan chalk atau kapur khusus untuk menghaluskan ujung stik sebelum menyodok bola adalah hal yang penting, supaya bola tepat sasaran dan tidak melenceng jauh saat dipukul.

  • Jangan terlalu keras dan jangan terlalu lembut.

Sesuaikan kekuata menyodok bola dengan kondisi dan jarak bola, serta sasaran yang akan dieksekusi. Lakukan strategi yang tepat sesuai kebutuhan.

  • Jangan mengoyahkan stik ke samping.

Akan tetapi, goyangkan stik lurus dan sejajar dengan titik kotak, setelah itu stik bisa digeser mengenai titik pukul pada meja.

  • Jangan berubah pikiran saat bola sudah dipukul atau disodok.

Jangan berpikir untuk mengganti strategi atau hal lain semacamnya, karena bisa menggagalkan pukulan terhadap sasaran.

  • Rajin berlatih.

Berlatih adalah hal terpenting bagi pemula maupun pemain yang sudah handal, jangan malas atau pun enggan.

Sebab, orang yang bisa atau mudah melakukannya yaitu mereka yang sudah terbiasa mengulang-ulang hal yang sama.

Mulailah dari melatih pukulan-pukulan jarak pendek, pukulan menengah maupun teknik pukulan jarak panjang.

  • Nikmati permainan, jangan terlalu tegang.

Selalu berpikir positif bahwa teknik dan cara-cara yang sudah kita lakukan itu benar dan tepat.

Latihan yang cukup dan pemahaman dari strategi yang kita dapatkan dalam latihan bisa melahirkan ketenangan ketika bermain baik secara individu maupun dengan tim.

  • Terakhir, konsentrasi dan fokus. Namun tetap rileks dan santai.

Penutup

Teknik bermain billiard jika dilihat memang cukup sulit, namun dengan seringnya kita berlatih pasti akan terbiasa juga.

Jangan menyerah dan tetap semangat mengejar impianmu ya.

Selain teknik billiard, kamu juga bisa membaca tentang ukuran meja billiard untuk menambah wawasan dalam permainan ini.

Demikianlah pembahasan mengenai teknik bermain billiard beserta tips dan trik memainkannya ini, semoga bermanfaat.

Sekian.

Leave a Comment