Letak Geografis ASEAN

Jelaskan pengertian dari letak geografis ASEAN!

Letak geografis ASEAN adalah posisi keberadaan wilayah negara-negara di Asia Tenggara berdasarkan letak dan bentuknya di muka bumi.

Apa itu ASEAN?

ASEAN (Association of South East Asian Nations) merupakan sebuah organisasi di kawasan Asia Tenggara.

Berdasarkan latar belakang berdirinya ASEAN, Organisasi ini berdiri pada tanggal 8 Agustus 1967 di Bangkok, Thailand.

ASEAN didirikan oleh lima negara, yaitu Indonesia, Malaysia, Singapura, Filipina, dan Thailand.

Negara kita menjadi salah satu pendiri organisasi di Asia Tenggara ini.

Sebagian besar wilayah ASEAN memiliki wilayah laut, dengan luas sekitar 5.060.100 km². Sedangkan luas wilayah daratannya ± 4.817.000 km².

Mayoritas negara-negara di ASEAN memiliki iklim tropis. Sebab wilayah negara-negara ini dilewati oleh garis khatulistiwa.

Berdasarkan letak geografis, ASEAN terletak di antara dua samudra, yaitu Samudra Hindia dan Samudra Pasifik.

Serta terletak di antara dua benua yang mengapit ASEAN, yaitu Benua Asia dan Benua Australia.

Hal ini menjadikan keuntungan letak geografis ASEAN yang sangat strategis, karena dilewati oleh jalur perdagangan Internasional.

Indonesia merupakan negara ASEAN yang paling strategis. Sebab letak geografis Indonesia juga berada di antara dua samudera dan dua benua.

Ada 4 karakteristik yang dimiliki negara-negara di ASEAN, yaitu :

  • Compact, yaitu wilayah negara yang berbentuk menyerupai lingkaran. Contohnya adalah negara Kamboja.
  • Fragmented, yaitu wilayah negara yang berbentuk kepulauan terpisah-pisah (memiliki banyak pulau). Contohnya adalah negara Indonesia dan Filipina.
  • Elongated, yaitu wilayah negara yang berbentuk memanjang. Contohnya adalah negara Vietnam dan Laos.
  • Protruded, yaitu wilayah negara yang berbentuk lebih kompleks dan beragam, seperti tangan yang memanjang. Contohnya adalah negara Thailand dan Myanmar.

Kondisi Geografis Negara ASEAN

Berikut kondisi geografis dari masing-masing negara anggota ASEAN secara detail :

1. Indonesia

indonesia
pixabay.com

Berdasarkan letak geografis ASEAN, Indonesia adalah negara terbesar di Asia Tenggara dan negara kepulauan terbesar di dunia yang dilewati oleh garis khatulistiwa.

Sedangkan berdasarkan letak astronomis ASEAN, Posisi Indonesia terletak pada koordinat 6°LU – 11°LS dan 95°BT – 141°BT dan berada di antara dua benua, yaitu Benua Asia dan Australia.

Indonesia memiliki 17. 504 pulau besar dan kecil, tetapi sekitar 6000 di antaranya tidak berpenghuni yang menyebar di sekitar khatulistiwa.

Sehingga membuat cuaca daerah ini menjadi tropis.

Wilayah Indonesia terletak di antara dua benua, yaitu Benua Asia dan Benua Australia dan dua samudra, yaitu Samudra Hindia dan Samudra Pasifik.

Luas daratan Indonesia adalah 1.922.570 km², sedangkan luas perairannya 3.257.483 km².

Pulau dengan penduduk terpadat adalah Pulau Jawa, di mana hampir setengah populasinya bermukim disini.

Padahal Pulau Jawa merupakan pulau terkecil dari lima pulau besar di Indonesia.

Indonesia terdiri dari lima pulau besar, yaitu Pulau Jawa (132.107 km²), Pulau Sumatra (473.606 km²), Pulau Kalimantan (539.460 km²), Pulau Sulawesi (189.216 km²), dan Pulau Papua (421.981 km²).

Indonesia memiliki beraneka ragam bentuk relief dan dilalui oleh dua sirkum, yaitu sirkum pasifik dan sirkum mediterania. Hal ini menyebabkan Indonesia memiliki banyak gunung api.

Selain itu, Indonesia diapit oleh beberapa lempeng besar yang menyebabkan wilayahnya rawan terjadi gempa.

Berikut batas wilayah negara Indonesia :

  • Sebelah Utara : berbatasan dengan negara Malaysia, Singapura, Filipina, dan Laut Cina Selatan.
  • Sebelah Timur : berbatasan dengan negara Papua Nugini, Timor Leste, dan Samudra Pasifik.
  • Sebelah Selatan : berbatasan dengan negara Australia, Timor Leste, dan Samudra Hindia.
  • Sebelah Barat : berbatasan dengan Samudra Hindia dan Australia.

Jadi, jika dilihat dari gambar letak geografis ASEAN sebelah selatan adalah negara Indonesia.

2. Malaysia

letak geografis negara Malaysia
pixabay.com

Malaysia adalah negara berpenduduk terbanyak ke-43 dan menjadi negara dengan daratan terluas ke-66 di dunia. Dengan jumlah penduduk sekitar 27 juta dan luas wilayah melebihi 320.000 km².

Wilayah Malaysia terdiri dari dua kawasan utama yang terpisah oleh Laut Cina Selatan, yaitu Malaysia Barat di Semenanjung Malaka dan Malaysia Timur di Pulau Kalimantan.

Malaysia Barat meliputi bentukan pegunungan. Sedangkan Malaysia Timur meliputi wilayah yang sempit, berawa-rawa, dan sungai-sungai pendek serta berkelok.

Kedua wilayah tersebut memiliki bentuk muka bumi yang hampir sama, yaitu dari pinggir laut yang landai hingga hutan lebat dan bukit tinggi.

Puncak tertinggi di Malaysia (dan di Kalimantan) adalah Gunung Kinabalu, tingginya 4.095,2 meter di Sabah.

Tanjung Piai yang terletak di selatan negara bagian Johor, merupakan tanjung paling selatan di Benua Asia.

Wailayah lainnya yaitu Selat Malaka, terletak di antara Sumatra dan Semenanjung Malaysia menjadi jalur pelayaran terpenting di dunia.

Berikut batas wilayah negara Malaysia :

  • Di sebelah utara berbatasan dengan Thailand, Filipina, Brunei Darussalam, dan Laut Cina Selatan.
  • Di sebelah timur berbatasan dengan Indonesia dan Laut Sulawesi.
  • Di sebelah selatan berbatasan dengan Indonesia, Singapura, dan Laut Cina Selatan.
  • Di sebelah barat berbatasan dengan Indonesia dan Selat Malaka.

3. Singapura

letak geografis negara Singapura
pixabay.com

Berdasarkan letak geografis ASEAN, Singapura merupakan negara terkecil di Asia Tenggara. Negara ini terdiri dari 63 pulau, termasuk daratan Singapura.

Terdapat dua jembatan buatan menuju Johor, Malaysia, yaitu :

  • Jalan Layang Johor – Singapura di sebelah utara, dan.
  • Penghubung Kedua Malaysia – Singapura di sebelah barat.

Ada 4 pulau terbesar di Singapura, yaitu Pulau Jurong, Pulau Tekong, Pulau Ubin, dan Pulau Sentosa.

Puncak tertinggi negara ini adalah Bukit Timah dengan tinggi 166 m.

Luas wilayah Singapura hampir sama dengan wilayah kota Jakarta (664 km²), sedangkan Singapura ±704 km².

Singapura mulai melakukan proyek reklamasi tanah untuk memperluas wilayah dan membentuk pulau-pulau besar yang berguna seperti Pulau Jurong.

Hasil dari proyek reklamasi di daratan Singapura , yaitu dari luas wilayah 581,5 km² pada tahun 1960-an menjadi ± 704 km².

Kondisi alam di negara Singapura pada umumnya relatif datar. Akan tetapi, masih terdapat beberapa tempat yang memiliki perbukitan.

Berikut batas wilayah negara Singapura :

  • Di sebelah utara berbatasan dengan Selat Johor dan Malaysia.
  • Di sebelah timur berbatasan dengan Selat Johor, Malaysia, dan Laut Cina Selatan.
  • Di sebelah selatan berbatasan dengan Laut Cina Selatan dan Indonesia.
  • Di sebelah barat berbatasan dengan Selat Johor, Selat Malaka, dan Malaysia.

4. Brunei Darussalam

letak geografis negara Brunei Darussalam
pixabay.com

Berdasarkan letak geografis ASEAN, Brunei Darussalam merupakan negara yang terdiri atas dua wilayah yang terpisah, yaitu wilayah barat dan timur. Wilayah sekitar Brunei dikelilingi oleh Malaysia.

Wilayah barat berupa dataran rendah yang berawa-rawa. Pantai di bagian utara Brunei merupakan daerah dataran yang relatif luas dan di wilayah ini terdapat Teluk Brunei.

Jumlah penduduk Brunei sekitar 470.00 orang, dan ± 80.000 orang di antaranya tinggal di Ibu Kota Bandar Seri Begawan.

Brunei beriklim tropis, dengan suhu dan kelembapan yang tinggi, serta sinar matahari dan hujan lebat sepanjang tahun.

Berikut batas wilayah negara Brunei Darussalam :

  • Di sebelah utara berbatasan dengan Laut Cina Selatan.
  • Di sebelah timur berbatasan dengan Malaysia.
  • Di sebelah selatan berbatasan dengan Malaysia.
  • Di sebelah barat berbatasan dengan Malaysia.

5. Filipina

letak geografis negara Filipina
id.wikipedia.org

Berdasarkan letak geografis ASEAN, Filipina merupakan negara kepulauan, sama seperti Indonesia. Negara ini terdiri dari 7.107 pulau dengan luas daratan sekitar 343.448 km².

Pulau terbesar yang berada di Filipina adalah Pulau Luzon dan Pulau Mindanao.

Pelabuhan sibuk Manila, di Luzon merupakan Ibu Kota negara Filipina dan menjadi kota terbesar kedua setelah Kota Quezon.

Filipina memiliki garis pantai sepanjang 36.289 km² yang menjadikannya sebagai negara dengan garis pantai terpanjang kelima di dunia.

Filipina memiliki banyak gunung berapi yang masih aktif. Negara ini juga dilalui oleh deretan Pegunungan Sirkum Pasifik.

Berikut batas wilayah negara Filipina :

  • Di sebelah utara berbatasan dengan Laut Cina Selatan dan Cina.
  • Di sebelah timur berbatasan dengan Palau dan Samudra Pasifik.
  • Di sebelah selatan berbatasan dengan Laut Sulawesi dan Indonesia.
  • Di sebelah barat berbatasan dengan Laut Cina Selatan.

6. Thailand

letak geografis negara Thailand
pixabay.com

Berdasarkan letak geografis ASEAN, Thailand merupakan negara yang memiliki topografi berupa permukaan tanah.

Topografi negara Thailand dilewati oleh :

  • Di sebelah utara terdapat deretan pegunungan, dan titik tertingginya berada di Doi Inthanon (2.576 m).
  • Di sebelah timur laut terdiri dari Hamparan Khorat yang dibatasi di timur oleh Sungai Mekong.
  • Di sebelah selatan Thailand terdapat Tanah Genting Kra yang melebar sampai ke Semenanjung Melayu
  • Wilayah tengah didominasi oleh lembah Sungai Chao Phraya yang hampir seluruhnya datar dan mengalir ke Teluk Thailand.

Daerah yang menjadi pusat kegiatan berupa dataran rendah berada di daerah aliran Sungai Chao Phraya.

Berikut batas wilayah negara Thailand :

  • Di sebelah utara berbatasan dengan Myanmar dan Laos.
  • Di sebelah timur berbatasan dengan Laos dan Kamboja.
  • Di sebelah selatan berbatasan dengan Laut Cina Selatan, Kamboja, dan Malaysia.
  • Di sebelah barat berbatasan dengan Laut Andaman dan Myanmar.

7. Laos

letak geografis negara Laos
pixabay.com

Berdasarkan letak geografis ASEAN, Laos merupakan negara di Asia Tenggara yang memiliki tidak memiliki wilayah perairan laut.

Namun Laos memiliki lembah sungai yang subur, yaitu lembah Sungai Mekong. Sehingga banyak menghasilkan tanaman pertanian dan perkebunan seperti padi, pisang, kopi. jagung. dan tembakau.

Sebagian besar wilayah laos didominasi oleh daerah perbukitan dan pegunungan yang tertutup hutan lebat, sehingga banyak menghasilkan kayu.

Laos juga memiliki beberapa dataran rendah, yaitu Sungai Mekong yang membentuk sebagian besar dari perbatasannya dengan Thailand.

Sementara perbatasan timur dengan Vietnam dibentuk oleh deretan pegunungan dari Rantai Annam.

Berikut batas wilayah negara Laos :

  • Di sebelah utara berbatasan dengan Cina, Myanmar, dan Vietnam.
  • Di sebelah timur berbatasan dengan Vietnam.
  • Di sebelah selatan berbatasan dengan Thailand dan Kamboja.
  • Di sebelah barat berbatasan dengan Tahailand dan Myanmar.

8. Vietnam

Vietnam
pixabay.com

Vietnam merupakan negara yang terdiri dari lima wilayah, berdasarkan letak geografis ASEAN.

Berikut lima wilayah Vietnam berdasarkan letak geografisnya:

  1. Daerah pegunungan utara
  2. Delta Sungai Merah.
  3. Deretan Pegunungan Annam, yang menghubungkan antara Vietnam Utara dan Vietnam Selatan.
  4. Garis pesisir pantai yang sempit di antara deretan Pegunungan Annamite dan Laut Cina Selatan.
  5. Delta Sungai Mekong di sebelah selatan Vietnam.

Luas wilayah Vietnam ± 332.698 km² dengan panjang pantai sekitar 3444 km².

Delta Sungai Merah adalah sebuah wilayah berbentuk segitiga dengan luas sekitar 15.000 km², lebih kecil tetapi lebih berkembang dan berpunduduk dari Delta Sungai Mekong.

Delta Mekong memilki luas sekitar 40.000 km². Ada banyak sedimen yang dibawa dari cabang-cabang aliran Sungai Mekong, sehingga delta ini memanjang sekitar 50 sampai 80 meter ke arah laut setiap tahunnya.

Berikut batas wilayah negara Vietnam :

  • Di sebelah utara berbatasan dengan Cina.
  • Di sebelah timur berbatasan dengan Laut Cina Selatan dan Cina.
  • Di sebelah selatan berbatasan dengan Laut Cina Selatan.
  • Di sebelah barat berbatasan dengan Laos, Kamboja, dan Teluk Thailand.

9. Myanmar

Myanmar
id.wikipedia.org

Myanmar merupakan negara yang terbentuk dari dua lipatan pegunungan di sebelah barat dan sebuah patahan blok di sebelah timur. Keduanya berjajaran dari utara sampai ke selatan.

Deretan dari sebelah barat mencakup Pegunungan Letha, Bukit Chin, dan Pegunungan Arakan Yoma yang meliputi hutan-hutan lebat.

Ada tiga rantai pegununungan yang dibagi dalam sistem sungai di Myanmar, yaitu Sungai Irawadi, Salween, dan Sittaung.

Sungai Irawadi, merupakan sungai terpanjang di Myanmar. Panjangnya sekitar 2170 km² dan mengalir ke Teluk Martaban.

Di antara tiga rantai pegunungan ini, terdapat dataran subur yang terletak pada lembah-lembah.

Sebagian besar penduduk Myanmar tinggal di lembah Irawadi, letaknya di antara Rakhine Yoma dan Dataran Shan.

Berikut batas wilayah negara Myanmar :

  • Di sebelah utara berbatasan dengan Bangladesh, India, dan Cina.
  • Di sebelah timur berbatasan dengan Cina, Laos, dan Thailand.
  • Di sebelah selatan berbatasan dengan Thailand, Teluk Benggala, dan Laut Andaman.
  • Di sebelah barat berbatasan dengan India, Bangladesh, Teluk Benggala, dan Laut Andaman.

10. Kamboja

Kamboja
benderanegara.blogspot.com

Berdasarkan letak geografis ASEAN, Kamboja mempunyai wilayah area seluas 181.035 km².

Bentuk negara ini menyerupai piring.

Kondisi geografis yang menarik di Kamboja adalah adanya dataran lacustrine yang terbentuk akibat banjir di Tonle Sap.

Sedangkan bagian tepi terbentuk oleh deretan pegunungan negara ini dilalui oleh Sungai Mekong. Sampai saat ini, Sungai Mekong menjadi sungai terpenting di Kamboja.

Gunung tertinggi di Kamboja adalah Gunung Phnom Aoral, tingginya sekitar 1.813 mdpl.

Berikut batas wilayah negara Kamboja :

  • Di sebelah utara berbatasan dengan Thailand dan Laos.
  • Di sebelah timur berbatasan dengan Vietnam.
  • Di sebelah selatan berbatasan dengan Vietnam dan Teluk Thailand.
  • Di sebelah barat berbatasan dengan Thailand dan Teluk Thailand.

Batas Wilayah ASEAN

Pada batas wilayah ASEAN ini akan dijelaskan batas letak geografis ASEAN sebelah utara, timur, selatan, dan barat.

Berdasarkan letak geografis ASEAN berbatasan dengan beberapa wilayah yang ada di sekitarnya, yaitu :

  • Sebelah Utara : Berbatasan dengan Laut Cina Timur dan negara Cina yang masuk ke kawasan Asia Timur.
  • Sebelah Timur : Berbatasan dengan Samudra Pasifik dan negara Papua Nugini yang termasuk dalam Benua Australia.
  • Sebelah Selatan : Berbatasan dengan Samudra Hindia, negara Australia, serta Benua Australia.
  • Sebelah Barat : Berbatasan dengan Samudra Hindia, Teluk Benggala, Laut Andaman, negara Bangladesh, dan India.

Kesimpulan

Letak geografis ASEAN adalah posisi keberadaan wilayah negara-negara di Asia Tenggara berdasarkan letak dan bentuknya di muka bumi.

Pada masing-masing negara di Asia Tenggara ini memiliki beberapa karakteristik dan kondisi geografis yang berbeda.

Ada 4 karakteristik yang dimiliki negara-negara di ASEAN, yaitu compact, fragmented, elongated, dan produted.

Adapun batas wilayah ASEAN dari sebelah utara yang berbatasan dengan Cina, sebelah timur berbatasan dengan Samudra Pasifik, sebelah selatan dan barat berbatasan dengan Samudra Hindia.

Akibat dan dampak dari letak geografis ASEAN tersebut ialah wilayah ini menjadi tempat yang sangat strategis, terutama dalam hal perdagangan International.

Demikianlah pembahasan mengenai letak geografis ASEAN ini, semoga bermanfaat dan dapat memudahkan kamu dalam kegiatan belajar.

Sekian.

18 thoughts on “Letak Geografis ASEAN”

  1. Geografis asean adalah suatu posisi keberadaan wilayah negara di Asia Tenggara berdasarkan letak dan bentuknya dimuka bumi.
    Berdasarkan yang saya baca geografis asean memiliki masing masing kondisi dalam negara tersebut. Anggota nya ialah indonesia , malaysia, Singapura, brunei Darussalam, filipina, thailand, laos, vietnam, myanmar, kamboja.
    Itu saja yang dapat saya rangkum dalam pelajaran berikut. Terima kasih.

    Reply
  2. Menurut saya artikel ini mudah untuk di pahami.

    Tambahan, untuk negara selain Indonesia di ASEAN tidak di cantumkan titik kordinat.

    Membuat artikel ini kurang lengkap dan terperinci

    Reply
  3. ASEAN Letak Geografis ASEAN sangat strategis karena dilewati jalur perdagangan internasional.indonesia merupakan negara ASEAN yang paling strategis karena terletak antara dua benua samudra dan dua benua.

    Reply
  4. Saya jadi mengerti apa itu Asean,kapan dibentuk Asean,anggota-anggota Asean,letak geografis Asean,kondisi geografis Asean,dan batas wilayah Asean

    Reply
  5. Letak geografis ASEAN adalah posisi keberadaan wilayah negara-negara di Asia Tenggara berdasarkan letak dan bentuknya di muka bumi.ASEAN (Association of South East Asian Nations) merupakan sebuah organisasi di kawasan Asia Tenggara.
    Berdasarkan latar belakang berdirinya ASEAN, Organisasi ini berdiri pada tanggal 8 Agustus 1967 di Bangkok, Thailand.
    ASEAN didirikan oleh lima negara, yaitu Indonesia, Malaysia, Singapura, Filipina, dan Thailand.
    Berdasarkan letak geografis, ASEAN terletak di antara dua samudra, yaitu Samudra Hindia dan Samudra Pasifik.

    Serta terletak di antara dua benua yang mengapit ASEAN, yaitu Benua Asia dan Benua Australia.

    Hal ini menjadikan letak geografis ASEAN sangat strategis, karena dilewati oleh jalur perdagangan Internasional.
    Ada 4 karakteristik yang dimiliki negara-negara di ASEAN, yaitu :

    Compact, yaitu wilayah negara yang berbentuk menyerupai lingkaran. Contohnya adalah negara Kamboja.
    Fragmented, yaitu wilayah negara yang berbentuk kepulauan terpisah-pisah (memiliki banyak pulau). Contohnya adalah negara Indonesia dan Filipina.
    Elongated, yaitu wilayah negara yang berbentuk memanjang. Contohnya adalah negara Vietnam dan Laos.
    Protruded, yaitu wilayah negara yang berbentuk lebih kompleks dan beragam, seperti tangan yang memanjang. Contohnya adalah negara Thailand dan Myanmar.

    Reply

Leave a Comment